Jumat, 19 Desember 2025

Kapolda Sumut Jalin Silaturrahmi dengan Serikat Pekerja/Buruh Se-Sumatera Utara, Perkuat Sinergi Jelang Tahun Baru 2025–2026

MakmurNews.com, Medan. -Dalam rangka menjaga dan memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap aman dan kondusif menjelang pergantian Tahun Baru 2025–2026, Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol. Whisnu Hermawan Februanto, S.I.K., M.H., melaksanakan kegiatan silaturrahmi dan dialog bersama Serikat Pekerja/Serikat Buruh se-Sumatera Utara, di Wong Solo Polonia Medan, Jum'at 19/12/2025.

Kegiatan silaturrahmi ini berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan dialog terbuka, serta dihadiri oleh perwakilan berbagai federasi dan konfederasi serikat pekerja/buruh dari berbagai sektor industri di Sumatera Utara. Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Sumut menegaskan pentingnya peran strategis serikat pekerja sebagai mitra kepolisian dalam menjaga stabilitas sosial, khususnya di tengah dinamika ketenagakerjaan dan aktivitas ekonomi yang meningkat menjelang akhir tahun.

Irjen Pol. Whisnu Hermawan Februanto menyampaikan bahwa Polri tidak hanya berperan sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai pengayom dan pelayan masyarakat, termasuk bagi kaum pekerja dan buruh. Ia mengajak seluruh elemen serikat pekerja untuk bersama-sama menjaga situasi yang aman, damai, dan kondusif, serta mengedepankan komunikasi dan musyawarah dalam menyampaikan aspirasi.

“Menjelang pergantian tahun, biasanya intensitas kegiatan masyarakat meningkat. Oleh karena itu, kami berharap rekan-rekan serikat pekerja dapat turut berperan aktif menjaga ketertiban, mencegah potensi konflik, serta tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat mengganggu stabilitas Kamtibmas,” ujar Kapolda Sumut.

Para perwakilan serikat pekerja/buruh menyambut baik kegiatan silaturrahmi tersebut dan menyatakan komitmennya untuk mendukung upaya Polri dalam menciptakan suasana yang aman dan kondusif. Mereka juga berharap sinergi yang terbangun dapat terus ditingkatkan, terutama dalam penyelesaian persoalan ketenagakerjaan secara dialogis dan berkeadilan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin hubungan yang semakin harmonis antara Polda Sumatera Utara dan serikat pekerja/buruh, sehingga tercipta iklim sosial yang sejuk, aman, dan produktif menjelang serta selama perayaan Tahun Baru 2025–2026 di wilayah Sumatera Utara. (Syahdan/Red)

Share:

Arsip Blog